Thursday, February 27, 2020

You are the reason




“Dek, kamu beruntung, kamu beruntung,..” sepenggal perkataan dari mbak yang selalu menasihatiku.

Beruntung karena mempunyai orang tua yang sayang kepadamu.
Aku tidak kuasa meneteskan air mataku kalau berbicara tentang perjuangan orang tua. Aku mendengarkan apa yang ingin disampaikan oleh Mbak, sembari mengelap air mata yang tiba-tiba saja membasai pipiku.  Ahh, rasanya aku ini adalah anak terberuntung di dunia ini karena terlahir dari orang tua yang luar biasa sayangnya kepadaku.

Dari apa yang sudah Mbak nasehatkan kepadaku, kini aku berusaha untuk sadarkan diri bahwa orang tua kita adalah orang yang senantiasa ada untuk kita.  Tak pantaslah kita melupakan jasa-jasa yang telah mereka perjuangan untuk kita.


“Dek, bayangkan ya, mulai dari kita SD sampai saat ini siapa yang berusaha keras untuk membiayai pendidikanmu? Orang tuamu kan?”
“Dek, bayangkan ya, tidak ada kata lelah bagi orang tua untuk selalu membahagiakan anak-anaknya.”
“Apa kamu pernah bertanya apa yang membuatnya bahagia?”
“Hal apa yang ingin mereka dapatkan darimu?” apakah sudah kau tanyakan?”
Aku tak tahan menjawab itu, aku semakin tersesak-sesak dan meneteskan air mataku. Rasanya air mata ini ingin aku tahan tapi tidak bisa, dia mengalir begitu saja.


The reason why I am strong is my parent. The reason why I keep moving forward is my parent. The reason why I can take this step is my parent. It is because Allah gives His affection, kindness, and all goodness through my parent. My parent is Allah’s love which is representative for me. 


Ya Allah, aku ingin membahagiakan kedua orang tuaku. Semoga kelak aku bisa menjadi kunci mereka masuk surga. Jangan sampai dengan dosa-dosa yang aku perbuat membuat mereka terhambat masuk surga, No!. Semoga Allah selalu membimbingku untuk menjadi orang baik dan bisa mewujudkan apa yang orang tuaku inginkan. Aamiin



2 comments:

  1. mari gabung bersama kami di Aj0QQ*c0M
    BONUS CASHBACK 0.3% setiap senin
    BONUS REFERAL 20% seumur hidup.

    ReplyDelete