Reading

You have to read a lot, you will find a wonderful word.

BE HAPPY

If you're happy, you will spread your happiness around you.

BE KIND

The world needs you to be nice and great person.

Grateful

What thing you have know is the best thing for you, be grateful of it.

Never stop traveling

Go to some where with your friends that makes you more relax.

Achieve your dreams!

Make people proud of you.

Achieve your dreams!

Make people proud of you.

Wednesday, April 17, 2024

Life's Episode

 Life’s Episode

Seirng sekali saat berpergian aku mengamati dan merenungkan keadaan disekitarku. Saat naik kereta misal, ada bapak-bapak sepuh yang berpergian sendirian untuk menghadiri acaranya, ada juga ibu-ibu yang bersama dua anakanya bercerita dan tertawa ria, ada juga sepasang kekasih suami istri berdua yang tidak sengaja aku tangkap momen mereka bertatap-tatapan dan tertawa kecil berdua, ada juga anak balita yang menangis, tapi aku tidak tahu alasanya kenapa. Saat itu aku hanya pengamat sekitar saja, yang aku tahu betul adalah setelah tujuan mereka sampai satu persatu akan turun kereta dan keadaan akan berganti, susasana aku amatipun berubah, beda orang, beda waktu, dan tempat duduk kereta yang sama telah menanti mereka yang datang.

Perjalanan di kereta mengamati orang sekitar dan keadaan itu membuatku teringat pada jawaban temanku saat aku tanya “kenapa kamu ada di kehidupanku sekarang?” dan dia bekata “ bagian dari episode kehidupan”.

Iya betul adanya, semua orang datang sesuai dengan episode-episode yang telah tertulis di Lauh Mahfudz. Episode-episode kehidupan harus terus berjalan, aku tidak tahu juga sampai episode kehidupan apa aku dan temanku masih hadir di kehidupan masing-masing. Dan juga orang-orang yang aku kenal lainnya, aku tidak tahu kapan masa aktifnya hadir kehidupanku akan habis. Maka berbuat baiklah salah satu cara yang harus tetap dilakukan. Waktulah yang akan menjawab kapan akan berakhir. Dan seperti yang telah kita ketahui masing-masing kita mempunyai episode-episode kehidupan yang berbeda-beda.

As ordinary humans, we cannot predict someone's future life’s episode; only God knows about the future. We cannot judge someone’s life with one life’s episode. We know because all of life’s episodes will shape his/her characters today. Therefore, let’s respect one another’s life episodes to create a better and more peaceful life in the crowded Dunya.

Tuesday, December 12, 2023

Pompa semangatmu!

 Keep Spirit

Sepertinya hampir setahun full untuk mempersiapkan Akreditasi Prodi. Banyak hal yang diperjuangkan, pertaruhkan, dan persembahkan. Tidak hanya memerlukan waktu untuk menyelesaikan itu semua. Namun, naik turunnya emosi yang disebabkan berbagai hal, seperti gesekan, ketidak sepemahaman, dan mementingkan ego diri sendiri membuat hidup lebih berwarna lagi.

Akhirnya, Alhamdulillah bulan ini kami sudah dikunjungi asesor dari Lamdik. Semua persiapan telah di kami susun sebaik mungkin, namun ada hal yang diluar persiapan kami. Seperti halnya proses pengajaran Microteaching, yang seharusnya bukan aku yang praktek mengajar akhirnya untuk berlangsungnya ketentraman prodi karena tidak ada yang bersedia untuk mengajar, aku memberanikan diri untuk praktek mengajar dengan pengawasan asesor lamdik.

Bagaimana apa bersyukur menjadi relawan mengajar microteaching? Tanya kepada diriku sendiri. Yang jawabannya adalah bersyukur banget, karena ada hal-hal yang belum aku tahu setelah mengajar microteaching aku baru tahu. Asesor yang menilai adalah Bu Sus Namanya, atau Prof Sus. Beliau menyampaikan motivasi hidup untuk aku dan mahasiswa semuanya. Inti dari motivasi itu adalah kita diminta jangan sampai patah semangat, semangatlah untuk menebar kebaikan sebanyak-banyaknya. Seperti yang telah prof sus katakan.

Prof Sus : “ Yang membedakan orang malas dan tidak itu hanya pada satu hal,yaitu “SEMANGAT”. Jadi semangatlah anak-anakku semua untuk mencapai tujuanmu, cita-citamu, tidak apa-apa melakukan kesalahan dan kekalahan. Namun kamu harus tetap semangat.”

 

Yaaa, betul sekali. Setiap hari kita harus memompa semangat kita. wajar sekali kita lelah, capek, dan merasa sedih. Tapi kita harus segera sadar diri bahwa hidup tidak selamanya tentang capek, lelah dan sedih. Ada banyak hal yang perlu kita lakukan untuk meraih keberkahan dari Allah. Maka bersemangatlah untuk Allah, Allah sedang tunggu kita kembali. Allah sedang mempersiapkan hal-hal yang indah untuk kita, maka bersemangatlah untuk menjemputnya.

 

Friday, December 1, 2023

percakapan singkat

Mbak   : Dek….

Aku      : Iya Mba?”

Mbak   : anak itu tergantung ibunya. Jadi yang punya kendali banyak dengan anak nanti ya kamu, jadi persiapkan diri yang baik, jangan sibuk mencari ayah yang sempurna tapi mulai dari sekarang belajar mempersiapkan diri untuk menjadi ibu yang terbaik untuk anak-anakmu

Aku      : iya Mbak, tapi bukannya ayah juga membentuk anak ya Mbak?…

Mbak   : Iya, betul, tapi waktu terbaik dan terbanyak anak itu dengan ibunya.. jadi anak itu yang bergantung ibunya mau bagaimana

Aku      : iya juga sih mbak, karena ibu yang akan memancarkan kasih sayang terbanyaknya, mengajarkan banyak hal, dan lain lain. Makasih ya Mbak sudah diingatkan

Wednesday, November 1, 2023

Hati yang luas dan lapang

 Mempunyai hati yang luas seluas samudera itu penuh perjuangan. Membutuhkan latihan yang berkelanjutan di setiap harinya dan membutuhkan waktu yang tidak singkat.  Harus aku akui, melakukan itu sangat sulit.

Namun seiringnya kita dewasa, dengan berbagai hal hidup yang telah dilalui dan diarungi, dengan pertolongan-Nya, insyaAllah hati akan semakin luas dan mudah untuk berlapang dada setiap menghadapi hal yang mungkin diluar prediksi kita.

Hati yang luas dan lapang betalian erat dengan jiwa yang tenang. Sehingga semakin seseorang mempunya ketenangan hati yang tinggi itu artinya dia dipastikan mempunyai hati yang luas dan lapang.

Hati yang luas dan lapang dapat merespon dengan baik terhadap hal yang tidak terjadi dengan baik. Dengan respon yang baik akan membawa sang pemilik hati menjadi tidak grusa grusu, semua hal butuh jeda untuk merespon.

Hati yang luas dan lapang mudah untuk beradaptasi dengan hal-hal yang sulit disekitar. Oleh karena itu perlunya sering melatih diri untuk ditempat baru untuk menguji hati kita sudah luas dan lapang belum dengan adanya kondisi ditempat baru.

Hati yang luas dan lapang itu menyenangkan dan menentramkan, tidak perlu terlalu responsif ketika ada hal dikatakan salah. Namun, mengecek lagi apa benar itu hal memang salah? Apa benar hal itu terjadi demikian? Hati yang luas dan lapang terus mempunyai cara untuk mencari jalan kebaikan. Mencari celah, ada cahaya disetiap sempitnya permasalahan datang.

Hati yang luas dan lapang menyediakan tempat untuk hati yang ingin pembaharuan, ingin bertumbuh dan berkembang. Sehingga, hati yang luas memperkecil lubang-lubang keminderan, ketakutan, dan kesedihan, karena hati yang luas siap untuk menghadapi segala hal yang membuat dia bertumbuh dan berkembang.

Semoga kita diberikan kesempatan untuk mempunyai hati yang luas dan lapang. Agar kita dengan mudah melihat dan mengarungi dunia yang penuh dengan kejutan dan tidak bisa diprediksi alurnya.

 

Friday, October 20, 2023

Kasih Sayang-Nya


Sadar ataupun tidak sadar, kita sering menjumpai orang-orang baik, orang-orang yang tulus di manapun perjalanan kita. Intinya, Allah SWT sengaja mengirimkan dan mempertemukan orang baik kepada kita.

Seperti yang sering aku rasakan setiap melakukan perjalanan. Ketika kereta, di pesawat, di bus, di warung, dan di tempat-tempat lainnya.

Ketika di kereta tidak dapat tempat duduk, ada  ibu-ibu tiba-tiba menawari “Mbak, sini saja disampingku, masih muat disini.” Ketika mau sarapan pagi cari warung terdekat dan ternyta sotonya sudah habis, beberapa orang terpaksa putar balik karena memang sudah habis sotonya. ketika aku yang menghampiri dan bertanya jawabannya tetap sama, sotonya sudah habis, namun beberapa menit kemudian bapakanya spontan bilang “Mbak, ada ini sotonya terakhir tapi apa adanya ya, silakan duduk.”

Dan masih banyak lagi kebaikan-kebaikan orang yang aku temukan diperjalanan.

Betapa banyak nikmat dan karunia yang Dia berikan kepada kita ketika kita telurusi satu persatu perjalanan kita, sejak kita di dunia sampai sekarang. Nikmat besar, nikmat kecil, nikmat tak terlihat, nikmat yang nampak, dan berbagai bentuk nikmat lainnya adalah bentuk kasih syang-Nya dan bukti bahwa Dia sangat mencintai makhluk-Nya. Tanpa bantuan, pertolongan, dan kasih sayang-Nya kita tidak bisa sampai pada titik ini. Semakin tinggi tingkat kesadaran kita  atas kasih sayang yang diberikan, semakin tinggi pula kita percaya dan mencintai-Nya juga.

As I listened to what people said.

“The more we know about Him, the more we love Him.”

I feel it!! MasyaAllah. I love you, Allah. Help me to always remember you💞

Let’s always build our love for Him by trying and recognizing His affection, love, grace, and existence.

Wednesday, October 4, 2023

Past Experiences

 Past Experiences atau pengalaman di waktu lampau, atau hal-hal yang telah kita lewati baik itu dalam durasi pendek atau panjang, membuat kita senang atau sedih, membuat kita tertantang atau tidak, keadaan semua itu bisa kita katakan “Past Experiences”. Dan all those things are very important for us.

Kenapa Past Experiences itu penting untuk pertumbuhan kita? Bagaimana tidak kalau setiap pengalaman yang hadir memberikan informasi-informasi yang penting, seperti: mana jalan yang harus kita tempuh mana yang jalan yang perlu ditinggalkan, mana yang baik mana yang tidak, mana yang sesuai mana yang tidak, mana yang bermanfaat dan mana yg tidak, dan masih banyak lagi bergantung pengalaman apa yang telah kita lalui, dimana semua informasi itu akan membentuk diri kita lebih sadar, lebih berhati-hati, dan lebih tahu yang terbaik untuk dijadikan pedoman dimasa depan.

Maka dari itu, ketika kita mempunyai banyak Pasf Experiences di berbagai konteks dan lini kehidupan, pastinya kita akan lebih kaya informasi dan mempunyai banyak perspektif dalam banyak hal. Dan hal itu harus kita syukuri, karena tidak semua orang berpengalaman yang sama dengan kita. Sehingga, dengan banyaknya pengalaman yang kita dapatkan, kita bisa lebih siap dalam hal-hal yang sifatnya sama dikemudian hari, karena kita sudah berpengalaman.

Jadi, jangan takut untuk mengambil kesempatan dan peluang yang baik untuk sebuah pengalaman. Seperti halnya nasihat dari buku “Bertumbuh” oleh Mutia Prawitasari,dkk, bahwa apa yang sekarang disajikan di depan kita “TELAN” saja, enak tidak enak, “TELAN” saja. Banyak orang yang menginginkan posisi kita sekarang, jadi kalau ada yg tidak enak “TELAN” dalam proses kehidupan kita saat ini, jadikan semua itu adalah pengalaman yang berharga. Karena semakin banyak kita menelan pengalaman baik ataupun buruk pasti itu semua berguna untuk dijadikan alat rujukan di masa depan kita.

So, bersyukurlah dan berbahagialah dengan apa yang telah melewatimu.

Your “PAST EXPERIENCES” shape you become the best you of today”

 

Friday, September 29, 2023

Support Sistem


Mungkin kita sudah tidak asing lagi dengan pengucapan kata “Support System” dalam keseharian kita. Support System bisa diartikan sebagai  sistem yang selalu mendukung kita dalam keadaan apapun dan bagaimanapun. Orang-orang yang selalu ada buat kita di saat kita bahagia maupun saat kita terpuruk bisa dikatakan sebagai support system kita, mereka bisa kita sebut support system kita. 

Karena kehadirannya begitu penting dan membawa dampak yang begitu besar dalam menjalani hidup, support system harus kita bangun sedini mungkin.  Kenapa support system begitu penting? Let me share my opinions.

Pertama, dengan adanya support system kita lebih kuat menjalani ujian kehidupan. Kedua, dengan adanya support system kita tidak mudah menyerah untuk mencapai tujuan-tujuan hidup kita. Ketiga, dengan adanya support system kita tidak merasa sendiri dalam berjuang. Mungkin ada banyak lagi pentingnya support system untuk diri kita, diatas hanya beberapa saja.

Dan aku juga sangat beruntung memiliki orang-orang yang rela dan mau menjadi support system aku. Mereka yang selalu menerimaku saat aku terpuruk, menerimaku saat aku dalam kesulitan, dan membersamaiku saat aku butuh kehadiran. Aku juga berusaha semampuku untuk menjadi support system mereka, karena aku tahu kita saling membutuhkan satu sama lain. 

Aku bersyukur Allah SWT berikan support system yang sangat berharga untukku, terutama adalah kedua orang tua. Mereka yang selalu ada dalam kondisi apapun. Aku sangat amat mencintai mereka, semoga apa-apa yang mereka berikan Allah berikan balasan yang lebih baik. 

Aku juga bersyukur Allah SWT berikan teman-teman yang selalu perhatian dan sayang kepadaku, suatu anugerah bisa memiliki support system yang kuat dan selalu hadir dalam naik turunnya gelombang kehidupan.

Kamu tahu bahwa diberikannya banyak support system dalam kehidupan kita itu adalah salah satu bentuk rasa sayangnya Allah SWT untuk kita, agar kita sadar bahwa banyak bentuk kasih sayang Allah SWT yang diberikan kepada kita. Memang harus kita percaya bahwa “Kasih dan Sayang-Nya Tanpa Batas”, kita saja sebagai makhluknya yang terbatas dalam menguraikan kasih sayang-Nya.

Semoga kita diberikan kejernihan dan dan pikiran ya untuk peka terhadap banyaknya kasih sayang-Nya yang berbagai macam bentuk.

Apakah kalian sudah punya support system saat ini?

😁😊😊😉